Perkembangan Biologi


Biologi merupakan ilmu tentang makhluk hidup beserta lingkungannya. Objek yang dipelajari dalam Biologi merupakan makhluk hidup dan makhluk tak hidup. Makhluk hidup yang dipelajari terdiri atas manusia, hewan, dan tumbuhan. Adapun makhluk tak hidup yang dipelajari merupakan objek yang terkait dengan makhluk hidup. Contohnya lingkungan yang terdapat disekitar makhluk hidup berada, seperti air, tanah dan suhu.

1. Cabang-Cabang Biologi
Seiring perkembangan zaman dan perkembangan teknologi, ilmu Biologi dituntut untuk mengikuti perkembangan tersebut. Untuk mengimbanginya, Biologi berkembang menjadi cabang-cabang yang lebih khusus dan spesifik. Biologi memiliki cabang-cabang yang cukup banyak. Cabang-cabang Biologi tersebut digunakan sesuai dengan permasalahan yang dipelajari.
Contoh cabang-cabang Biologi diantaranya sebagai berikut.

1. Genetika, yaitu ilmu yang bersifat keturunan dan cara pewarisan sifat.
2. Ekologi, Yaitu ilmu mengenai hubungan timbal balik antara makhluk hidup dan lingungannya, baik abiotik maupun biotik
3. Morfologi, yaitu ilmu mengenai struktur bentuk luar tubuh mahkluk hidup
4. Virologi, yaitu ilmu mengenai virus
5. Mikologi, yaitu ilmu yang mempelajari mengenai jamur
6. Botani, yaitu ilmu yang mengenai dunia tumbuhan
7. Zoologi, yaitu ilmu yang mempelajari tentang dunia hewan
8. Entomologi, yaitu ilmu yang mengenai serangga
9. Bkteriologi, yaitu ilmu yang mengenai bakteri
10. Ornitologi, yaitu ilmu yang mengenai burung.

2. Hubungan Biologi dengan Ilmu lainnya

Pada zaman dahulu, ilmu biologi hanya menjelaskan sebatas hewan dan tumbuhan saja. Pada saat itu kajian khusus mengenai anatomi berkembang dengan pesat. Anatomi mengenai hewan dan tumbuhan memberikan informasi yang banyak. akan tetapi, seiring perkembangan zaman, Biologi berkembang pesat dan tidak hanya mempelajari sebatas anatomi saja . Biologi berkembang semakin luas. Perkembangan Biologi ini tidak lepas juga dari disiplin ilmu lainnya.

Sumber: Grafindo Media Pratama